Cari Blog Ini

Jumat, 09 November 2012

Back Up Kontak Di BBM

Pernahkah kamu kehilangan kontak di BBM Sehingga harus repot minta PIN lagi dengan teman-teman? agar kejadian itu tidak terulang, kamu harus bikin cadangan untuk data kontak kamu. jadi kalau ada apa-apa dengan BB kamu, dalam sekejap semua data kontak bisa diperoleh lagi.
begini cara menyiapkan backup di BBM :

  1. Buka aplikasi BBM mu. tekan tombol berlogo BB di ponsel, lalu pilih "option".
  2. Di menu option yang muncul, cari group "Backup Management", lalu pilih tombol "backup".
  3. Tampil dua pilihan : "Backup files remotely" dan "Backup files locally". backup files remotely akan mem-backup kontak BBM dengan meregistrasikan akun E-mail untuk dihubungkan dengan kontak BBM. data kontak BBM akan disimpan diserver RIM. mem-backup kontak BBM dengan metode backup files remotely mengharuskan kamu memiliki E-mail yang terdaftar di akun Blackberry. sementara "Backup file locally" akan mem-backup kontak BBM ke kartu memory. masing masing opsi punya kelebihan dan kekurangan, demi keamanan kamu boleh mem-backup dua kali. pertama backup di server RIM dan kedua dikartu memory, dengan begitu jika dibutuhkan, kamu bisa cepat memgembalikan data lewat kartu memory, dan kalau kartu memory sampai hilang, kamu bisa memgembalikan semua data kontak dari server RIM.
  4. Sekarang, klik tombol "Backup Now". jika proses backup selesai, simpan file backup kontak BBM kamu.
Untuk mengembalikan semua data kontak dikemudian hari, tekan tombol berlogo BB diponsel ketika aplikasi BBM berjalan, lalu pilih "Option". kamu akan dibawa ke menu option, cari group "backup management", lalu pilih tombol restore. pilih lokasi file backup kamu untuk menyelesaikan proses restore.